Thursday, November 30, 2017

Contoh Surat Lamaran Kerja Terbaru Yang Baik

Contoh Surat Lamaran Kerja Terbaru Yang BaikPekerjaan adalah salah satu hal yang sangat penting dan mendasar bagi setiap orang karena tentunya sebagai manusia kita sangat membutuhkan pendapatan atau uang. Karena jika kita tak mempunyai uang atau pendapatan sama sekali untuk menghidupi diri, kita bisa kesusahan dan mati karena tak mampu untuk membeli berbagai kebutuhan hidup, seperti makanan, minuman, pakaian, dan kebutuhan pelengkap seperti TV, sepatu, tas, dan masih banyak lagi yang lainnya. Maka untuk mendapatkan uang demi kebutuhan dan membiayai hidup, kita diharuskan untuk bekerja, Bekerja entah di bawah naungan suatu perusahaan atau dengan membuka usaha milik sendiri atau disebut juga pengusaha. Kebanyakan orang saat ini adalah lebih memutuskan untuk melamar kerja di perusahaan, institusi atau lembaga ketimbang membuka lapangan pekerjaan sendiri, karena kurang mempunyai tekad yang kuat, tidak mau mengambil resiko, atau bisa juga dikarenakan oleh tidak adanya skill atau keahlian khusus.

Contoh surat lamaran yang akan dipaparkan SahabatNesia ini Insya Allah memiliki format yang baik. Berbicara mengenai suatu pekerjaan, memiki pekerjaan tetap dengan gaji tetap tiap bulannya adalah salah satu impian banyak orang, karena memang saat ini bisa dikatakan mencari pekerjaan merupakan hal yang sangat susah, karena selain saingannya yang sangat banyak, kita juga dituntut untuk mempunyai pengalaman bekerja sebelumnya ataupun skill diatas rata-rata, jadi bukan hanya CV saja yang bagus. Padahal peluang usaha di negara kita cukup banyak sekali, Namun lebih banyak yang memilih untuk menjadi seorang pegawai atau karyawan daripada pengusaha, salah satu alasannya adalah menjadi pegawai memiliki gaji yang tetap ditiap bulannya, jadi lebih nyaman daripada pengusaha yang lebih banyak resikonya dan penghasilan tidak tetap. Namun apapun pekerjaan anda, selama itu halal maka kita tetap bersyukur dan tidak meremehkan pekerjaan atau profesi orang lain.

Pandangan masyarakat kita pada saat ini mengenai suatu pekerjaan adalah seakan-akan latah mengatakan bahwa kerja adalah mendapat gaji atau penghasilan, kerja yang diidamkan adalah bekerja dengan mendapatkan gaji yang tinggi. Padahal hal itu tidak sepenuhnya benar, apakah benar jika seorang pengusaha kaya raya itu mendapat gaji? Tentu tidak, karena ia mendapatkan uang hasil bekerja dengan kaki tangan sendiri, bukan bekerja dengan diatur oleh atasan, bos dan dengan berbagai aturan kantor. Berbicara mengenai pekerjaan di sebuah perusahaan, sebelumnya harus ada langkah-langkah yang harus kita jalani, salah satunya adalah  proses melamar pekerjaan. Dalam sebuah proses lamaran pekerjaan tersebut, biasanya perusahaan yang kita kunjungi akan menyeleksi para calon pekerja dengan mewajibkan membawa atau mengirimkan sebuah surat lamaran kerja bisa melalui via email.

Contoh Surat Lamaran Kerja
Surat Lamaran Kerja

Di berbagai situs internet, koran, atau TV sudah banyak informasi tentang lowongan pekerjaan yang bisa anda ajukan lamaran kerja sesuai dengan skill atau kemampuan yang anda miliki. Jika anda memiliki passion di bidang pemrograman, tentunya anda bisa melamar pekerjaan menjadi programer di salah satu perusahaan IT. Kita kembali ke surat lamaran kerja, dalam tata cara membuat surat lamaran pekerjaan dibutuhkan kemampuan menulis yang baik dari anda sebagai calon pelamar kerja, serta kreativitas pastinya. Satu hal yang sangat berpengaruh diterima atau tidaknya anda bekerja disuatu perusahaan atau instansi terkait adalah surat lamaran yang anda kirimkan tersebut, tentunya perusahaan akan menilai mulai dari aspek penulisan surat lamaran pekerjaan, kerapihan, format penulisan, dan kreativitasnya.

Jika anda berhasil membuat surat lamaran pekerjaan yang dapat menarik perhatian pimpinan perusahaan, setidaknya hal itu sudah menjadi nilai tambah yang positif dan memperbesar peluang anda untuk diterima meskipun secara pengalaman diri anda masih cukup minim. Karena perusahaan tidak hanya menilai skill saja, sikap yang disiplin, rajin, dan penuh tanggung jawab merupakan penilaian juga. Bahkan ada perusahaan yang menerima pelamar kerja yang spesifikasi skill nya biasa-biasa saja dan minim dengan pengalaman, tetapi karena dirinya memiliki semangat kerja yang sangat tinggi, dia berhasil diterima di perusahaan tersebut. Oleh karena itu, simak baik-baik contoh surat lamaran kerja terbaru yang baik dibawah ini.



Contoh Surat Lamaran Kerja Terbaru yang Baik


Hal : Lamaran pekerjaan

Kepada Yth.,
Bpk/Ibu Pimpinan 
PT. Inti Sejahtera
Jl. Gede Bage No. 7
Bandung


Dengan hormat,
Sesuai dengan informasi adanya lowongan pekerjaan dari PT. Inti Sejahtera yang saya dapatkan dari harian Radar Bandung pada tanggal 25 April 2016. Saya bermaksud untuk melamar pekerjaan dan bergabung ke perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Adapun bidang pekerjaan yang saya maksudkan adalah bidang Marketing dengan kode (MG) di perusahaan PT. Inti Sejahtera.


Berikut ini adalah biodata singkat saya
Nama : Ahmad Amrullah
Tempat / tgl. lahir : Subang, 9 Februari 1994
Pendidikan Terakhir : S1 Manajemen Informatika
Alamat : Jl. Gatot Subroto No. 17 Subang
Telepon (HP) : 083265786442

Dan pada saat ini saya dalam keadaan yang sehat, baik jasmani maupun rohani. Selain itu kemampuan berbahasa Inggris saya cukup fasih. Kejujuran selalu saya utamakan dalam bekerja, dan latar belakang pendidikan saya cukup memuaskan, dan saya juga dapat mengoperasikan beberapa software komputer dengan baik, seperti AutoCad, MS Office Word, Excell, Photoshop dan beberapa macam software perkantoran lainnya.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan beberapa data diantaranya :
  • Daftar Riwayat Hidup
  • Foto Copy Ijazah S1
  • Foto Copy Transkrip Nilai
  • Foto copy Sertifikat Kursus dan Pelatihan
  • Foto 3x4 yang terbaru
Kesempatan wawancara dari Bapak/Ibu Personalia sangat saya harapkan agar saya dapat menjelaskan lebih detail lagi mengenai potensi dan kemampuan saya yang bisa berguna untuk menunjang perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin saat ini.

Demikian surat lamaran kerja ini saya buat, terima kasih atas kerjasama dan perhatian Bapak/Ibu Pimpinan.



Hormat Saya,


Ahmad Amrullah


Untuk melamar suatu pekerjaan, selain harus mengajukan surat lamaran kerja, Anda juga biasanya harus menghadapai tes wawancara yang biasanya diseleksi oleh pimpinan perusahaan tersebut. Sebaiknya, sebelum anda melamar kerja, persiapkan semua hal sampai benar-benar matang, seperti surat lamaran yang telah dibuat dengan maksimal, mempersiapkan mental untuk wawancara kerja, dan yang tak kalah penting adalah berdoa agar anda diterima. Karena usaha anda di masa lampau dan saat ini, mempengaruhi masa depan yang akan anda dapatkan kelak. Dengan terus berjuang keras dan berdoa serta optimisme yang tinggi, Insya Allah semua impian yang kita idamkan dapat tercapai.

Baca Juga : Contoh Teks Eksposisi

Dari contoh surat lamaran kerja terbaru yang baik itu, Anda bisa memodifikasinya sesuai dengan biodata diri anda, kelengkapan dokumen dari perusahaan yang anda lamar, serta spesifikasi skill yang anda punya untuk memperluas kemungkinan diterimanya di perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan tersebut. Buatlah surat lamaran dengan baik dan benar, dan jujurlah dalam membuatnya, pada saat wawancara anda juga harus menjawabnya dengan jujur. Karena kejujuran merupakan salah satu kunci meraih kesuksesan, kita harus percaya akan hal itu. Semoga contoh dari surat lamaran kerja ini dapat membantu anda untuk sukses menyelesaikan persyaratan lamaran pekerjaan secara baik dan benar. Terimakasih

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Contoh Surat Lamaran Kerja Terbaru Yang Baik